Kamis

Situs Alibaba Diserang Peretas


Ilustrasi
Ilustrasi

HANGZHOU - Peretas asal China ternyata tidak hanya melakukan deface terhadap situs asal luar negeri saja. Buktinya, situs asli negeri mereka pun tak luput dari serangan hacker tersebut.

Salah satu situs jual beli asal China, Alibaba, dikabarkan telah di-hack oleh sejumlah peretas yang tidak diketahui namanya. Akibatnya, situs terbesar itu tidak bisa diakses selama Jumat dan Sabtu pekan lalu. Saat ini, polisi setempat telah melakukan investigasi terhadap kasus tersebut.

    "Para pengunung Alibaba tetap bisa mendapatkan informasi di laman kami. Akan tetapi, ketika membuka ke laman yang lain di waktu yang sama, para pengguna tidak bisa melakukannya," terang Wu Hao, head of public relations at Alibaba Group, seperti dikutip XinHua, Kamis (22/4/2010).

    Kendati hasil penyidikan sejauh ini menemukan bukti bahwa serangan dilakukan melalui jaringan yang ada di China, Wu enggan memberikan komentar kalau aksi ini dilakukan oleh kompetitor mereka.

    Mereka juga menambahkan tidak akan spekulasi dalam menembak pelakunya. Bagi perusahaan yang didirikan pada tahun 1999 tersebut, saat ini yang mereka lakukan adalah menunggu laporan resmi dari pihak kepolisian.
(tyo)

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | coupon codes